Peluang usaha rumahan – Hallo sahabat ilhamteguh.com, jika kamu tinggal di desa dan jauh dari tempat-tempat perindustrian yang biasanya banyak menyediakan lapangan kerja, maka jangan khawatir. Sekarang ada begitu banyak peluang usaha yang bisa dilakukan di rumah.
Hal ini terjadi karena saat ini desa bukan lagi tempat yang terpencil dan identik dengan kemiskinan. Sudah banyak desa yang berkembang manjadi tempat yang sangat potensial untuk membuka usaha secara mandiri.
Selama sebuah bisnis dikelola dengan baik, maka peluang usaha rumahan yang mulanya hanya coba-coba akan menjadi pekerjaan utama yang mampu menghasilkan dengan jumlah luar biasa. Usaha rumahan yang hanya bermodalkan angka yang kecil bisa berpeluang mendatangkan keuntungan yang diluar dugaan.
Jangan terjebak dalam persepsi bahwa membuka usaha hanya dapat dibangun dengan modal yang besar, bangunlah mindset Anda dengan sesuatu yang akan menjadikan bisnis Anda menjadi besar.
Adanya sentuhan teknologi pada saat ini membuat sebuah batu pijakan untuk dapat meraih kesuksesan pada masa depan. Berkembangnya teknologi komunikasi dan jaringan internet adalah peluang yang mampu mengantarkan Anda pada masa depan yang gemilang.
Jangan sampai Anda hanya menikmati hasil kreativitas dari orang lain, jadilah orang yang mampu menghasilkan kerativitas sehingga dapat dimanfaatkan orang lain.
Sebenarnya ada begitu banyak peluang yang bisa Anda manfaatkan walaupun hanya tinggal di rumah saja. Namun tak sedikit pula yang masih bingung dengan apa yang dapat dijadikan peluang untuk berbisnis ala rumahan. Amatilah lingkungan sekitar Anda, lihatlah apa yang potensial untuk digali kemudian dijadikan sebuah bisnis.
Nah, pada kesempatan kali ini kami akan merekomendasikan kepada Anda beberapa usaha yang potensial dan juga bisa dilakukan di rumah. Untuk itu persiapkanlah diri dan mental Anda agar dapat mengeksekusinya dengan baik dan benar. Jangan sampai salah dalam memilih langkah, karena jika Anda salah dalam mengambil langkah besar kemungkinan Anda akan gagal.
Tetap teliti ya gaes sebelum eksekusi!
Content
Peluang Usaha Rumahan Secara Online
Memiliki bisnis mandiri yang bisa dikerjakan tanpa harus keluar dari rumah adalah hal yang sangat memungkinkan. Anda bisa melakukan usaha rumahan untuk mendapatkan penghasilan pada setiap harinya. Dengan bermodalkan koneksi internet Anda bisa mengumpulkan pundi-pundi Rupiah.
Jangan salah! Pengguna internet yang ada di Indonesia sudah mencapai angka 131 juta orang. Itu artinya setengah warga penduduk di Indonesia telah memanfaatkan internet sebagai penunjang aktivitas mereka. Mulai dari kalangan anak-anak hingga yang sudah paruh baya pun telah aktif dan akrab oleh dunia maya.
Nah, pada angka tersebut menunjukkan bahwa internet sudah mulai merajai manusia khususnya dikalangan masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, memilih usaha secara online adalah alternatif yang sangat tepat.
Bahkan kabarnya beberapa pusat perbelanjaan banyak kehilangan customernya. Mereka lebih memiih belanja di toko online ketimbang harus pergi keluar rumah untuk belanja. Hal ini disebabkan karena kebanyakan orang tidak mau membuang waktu untuk belanja diluar, terlebih bagi masayarakat yang tinggal di daerah perkotaan.
Inilah mengapa usaha online menjadi bisnis yang sangat potensial sekali. Selain lebih mudah dikerjakan, pekerjaan jenis online cenderung lebih menggiurkan.
1. Membuka Jasa Membuat Blog/Website
Bagi sebagian orang membuat blog atau website bukanlah hal yang rumit untuk dikerjakan. Akan tetapi, lebih banyak orang yang tidak bisa bahkan tidak tahu teknis pembuatan website. Mereka cenderung lebih tidak mau ambil pusing untuk mempelajari bagaimana cara membuat website yang sesuai SOP (Standar Operasional Prosedur).
Kebanyakan para pelaku bisnis offline lebih memilih untuk memanfaatkan para penyedia jasa pembuatan website dari pada harus membuat sendiri website bisnis mereka. Selain lebih efesien, hal ini dianggap juga dapat menunjang produktivitas dari bisnis mereka. Karena website yang akan mereka kelola dibuat oleh seorang yang profesional dalam bidangnya.
Itulah alasan mengapa bisnis yang satu ini begitu potensial untuk dikembangkan. Anda akan membuat penghasilan yang anda peroleh menjadi semakin melejit.
Walaupun pemain dalam bisnis ini sudah tergolong cukup banyak, namun ternyata jasa membuat blog/website di Indonesia masih cukup menjanjikan. Bahkan beberapa provider jasa ini merangkapnya dengan menawarkan jasa pemasaran online kepada klien mereka.
Biasanya para pemakai jasa pembuatan website ini didominasi oleh para pengusaha kelas menengah kebawah. Akan tetapi tidak sedikit pula para pengguna jasa ini berasal dari perusahaan-perusahaan besar dan instansi pemerintah.
Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk menjajal peluang usaha rumahan yang satu ini?
2. Manjadi Internet Marketer (Pemasar Internet)
Model bisnis satu ini sebenarnya adalah model yang relatif cukup booming. Namun semakin bertambahnya jumlah produsen dalam dunia perindustrian membuatnya tak akan mati. Peluang usaha rumahan yang berikut ini adalah salah satu yang sangat direkomendasikan.
Seiring dengan bertambahnya pengguna internet di Indonesia dan dunia seolah-olah menjadikan bisnis ini sebagai “santapan gurih” bagi para pemain dibidang ini. Mereka yang telah terlebih dahulu menjalani profesi ini mengatakan bahwa seorang Internet Marketer adalah freeman.
Mereka terbebas dari bayang-bayang seorang atasan yang berlaku secara otoriter. Mereka dapat memanage waktu dengan tanpa ada instruksi dari siapapun, karena mereka adalah seorang bos dalam pekerjaannya.
Bila Anda ingin menjadi seorang pemasar internet dan masih bingung dengan teknis dan prosedur yang akan dihadapi. Maka jangan khawatir! Karena pada saat ini sudah banyak platform yang menyediakan tempat untuk meningkatkan produktivitas dalam bertransaksi.
Sebut saja Google Adwords, ini adalah salah satu platform milik perusahaan raksasa Google yang menyediakan tempat untuk beriklan.
3. Bisnis Jasa Penulisan Artikel dan Copywriter
Selanjutnya merupakan peluang usaha rumahan yang juga dapat dikerjakan tanpa harus meninggalkan kediaman dalam setiap harinya. Pekerjaan ini adalah salah satu dari beberapa jenis pekerjaan dengan gaji tertinggi di dunia.
Permintaan terkait jasa penilis atau copywriter dalam setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan yang terbilang sangat drastis. Bukan tanpa alasan, beriringan dengan pertumbuhan website portal dan juga blog profesional di tanah air membuat ini menjadi ladang penghasilan baru yang potensial.
Membuat sebuah artikel memang terkesan mudah, dan beberapa orang memandang ini dengan sebelah mata. Namun faktanya, banyak website dan blog yang membutuhkan seorang penulis profesional untuk menunjang progresivitas website yang mereka kelola.
Jika Anda meminati bisnis ini mulailah dari sekarang untuk menjadi seorang penulis ataupun copywriter yang handal. Pelajari semua trik-triknya, lalu jangan lupa untuk selalu memperkaya kosa kata yang Anda miliki. Dengan demikian Anda akan menjadi seorang yang profesional.
ingat loh, gajinya sagat menggiurkan!
4. Menjadi Guru dengan Membuka Kursus Secara Online
Jangan khawatir, Anda tidak perlu manjadi guru sungguhan. Yang terpenting anda memiliki sesuatu yang bisa diajarkan kepada orang lain. pada saat ini, baik itu di Indonesia maupun luar negeri bimbel online sangat populer.
Kursus secara online ini cenderung lebih efesien, hanya bermodal kamera profesional dan dan juga jaringan internet, Anda bisa mendapatkan murid dari segala penjuru kota. Dengan demikian peluang untuk menyebar luaskan materi yang akan disampaikan menjadi lebih mudah.
Tak perlu membangun gedung bimbel atau menyewa tempat untuk dapat dijadikan lokasi pembelajaran. Anda bisa melakukannya dirumah tanpa ada kendala apapun.
Dalam bimbel offline, biasanya seorang guru mengulang materinya setiap kali mengajar ke kelas baru. Berhubung ini adalah kursus berbasis online, maka materi yang telah disampaikan bisa direkam kemudian disimpan dan ditaruh di website.
Jika Anda adalah seorang yang berkompeten dalam sebuah bidang dan punya materi untuk dishare, maka tidak ada salahnya untuk mencoba keberuntungan di bidang ini.
5. Menyediakan Jasa Desain Grafis
Kabarnya, seorang graphic designer yang sudah expert bisa mendapatkan penghasilan rata-rata lebih dari $100ribu dalam tiap tahunnya (sekitar Rp 1 milyar). Akan tetapi, ini adalah gaji dari seorang desain grafis yang benar-benar sudah handal dan berpengalaman.
Jika Anda pernah melihat halaman penjualan yang sangat nyaman di mata atau pun pernah melihat desain website yang indah. Maka semua itu adalah berkat kerja keras seorang desainer grafis.
Perancang grafis pada dasarnya adalah seorang komunikator visual. Mereka mendesain halaman penjualan, halaman website, logo dan juga beberapa yang lain. membuat sesuatu yang benar-benar terlihat elegan adalah visi utama dari seorang desainer grafis.
Untuk menjadi seorang desainer grafis yang handal dan mumpuni, Anda tidak perlu hebat dalam membuat gambar, Anda tidak perlu membeli komputer dengan harga yang mahal. Tetapi, yang harus Anda prioritaskan adalah Anda harus menjadi seorang pemikir visual. Jika Anda sudah memiliki mindset sebagai seoarang pemikir visual maka Anda akan mudah masuk ke tahap selanjutnya.
Peluang Usaha Rumahan Secara Offline
Ketika kita baru pertama kali menginjakkan kaki di dunia bisnis, memang sebaiknya kita memulai dengan modal usaha yang tidak berlebihan. Dengan begitu resiko yang akan dihadapi pun tidak terlalu besar.
Hal ini sangat penting, karena banyak orang yang akhirnya gulung tikar dan menanggung beban hutang. Dikarenakan mereka adalah seorang pemula tapi sudah mengambil keputusan layaknya seorang dewa. Mulailah belajar memahami tahapan yang ada sebelum mengeksekusinya. Pikirkan secara matang juga mendalam!
Seorang yang telah mencapai puncak bukanlah mereka yang tanpa melewati perjuangan panjang, mulailah dari bawah hingga Anda dapat berada pada puncak dikemudian hari.
Untuk itu kami merekomendasikan beberapa peluang usaha rumahan yang potensial untuk digeluti dan ditekuni. Berikut adalah daftarnya.
1. Membuka Jasa Pencucian Motor
Coba amatilah lingkungan di sekeliling Anda, hampir setiap hari semua orang menggunakan sepeda motor sebagai sarana transportasi. Karena berbagai aktivitas yang dilakukan orang setiap harinya, tak sedikit yang kemudian tidak memiliki waktu untuk mencuci motor miliknya.
Jika kita teliti, sebenarnya hal tersebut merupakan peluang usaha jangka panjang yang tak akan pernah kehilangan konsumen. Iya, benar. Anda bisa memulai bisnis dengan membuka layanan pencucian motor.
Anda bisa memanfaatkan halaman di depan rumah atau mencari tempat yang strategis untuk mendirikan usaha tersebut.
Sekali lagi, ini adalah bisnis yang cukup potensial. Setiap hari orang tidak akan bisa beraktivitas dengan maksimal tanpa menggunakan kendaraan. Selama orang masih menggunakan sepeda motor, maka selama itu pula Anda masih mendapatkan seorang pelanggan. Tidak ada salahnya jika Anda mencoba terlebih dahulu peluang usaha rumahan tersebut.
2. Membuka Kedai Kopi
Anda punya kebiasaan meminum kopi?
Kenapa tidak menjajal untuk berbisnis ala kafe dengan membuka warung kopi di depan rumah Anda. Tentu saja tak perlu semewah kafe-kafe untuk membuka usaha ini. Buatlah kedai kopi sederhana, dengan begitu modal yang dikeluarkan pun tak akan mencekik.
Dewasa ini bisnis kedai kopi sedang naik daun karena peminat kopi semakin melejit. Terlebih jika di daerah Anda ada banyak pemuda. Membuat warung kopi bisa menjadi alternatif untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Peluang usaha rumahan yang satu ini masih cukup potensial.
Sebagai fasilitas tambahan, Anda bisa memasang Wi-Fi di kedai kopi yang Anda dirikan. Ini akan menjadikan daya tarik yang signifikan.
Sajikan juga menu-menu pendukung seperti gorengan, mie rubus dan yang lainnya. Untuk mendatangkan lebih banyak pelanggan, ada baiknya Anda bisa menambahkan varian minum tambahan, seperti susu jahe, susu murni dan yang lain.
3. Laundry Pakaian
Bisnis modal kecil ini cocok untuk Anda yang berada di kawasan padat penduduk. Dimana orang-orangnya mempunyai mobilitas yang tinggi sehingga tidak sempat untuk mencuci pakaian. Anda bisa memulai dengan mesin cuci rumah Anda sebagai aset pertama.
Buatlah plang di depan rumah Anda agar orang-orang tahu keberadaan bisnis Anda. Semakin banyak orang yang mengetahui jasa yang anda tawarkan maka semakin tinggi pula prospek Anda untuk mendapatkan profit yang besar.
Sebelum memulai membuka jasa ini, alangkah lebih baik jika Anda melakukan riset sederhana untuk mengetahui harga pasaran yang sedang berlaku. Anda bisa melihat berapa harga yang disediakan oleh kompetitor. Buatlah harga yang wort it dengan pelayanan yang Anda berikan terhadap pelanggan.
Pelajari segala teknik mencuci pakaian agar hasilnya sesuai dengan harapan pelanggan. Jangan sampai pelanggan tidak puas dengan jasa yang telah Anda berikan.
4. Konter Pulsa dan Paket Internet
Seiring melambungnya kebutuhan akan akses informasi, pada saat ini hampir semua orang mempunyai gadget. Itu artinya mereka semua membutuhkan pulsa atau paket internet untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi. Sehingga keputusan Anda untuk mengeksekusi pilihan bisnis ini tidaklah keliru.
Anda yang memilki modal minim dan hanya bisa membuka konter sederhana di sekitar rumah tak perlu khawatir. Pada umumnya pelanggan pulsa tidak terlalu selektif dalam memilih konter. Asalkan Anda memberi service dengan baik, maka pelanggan yang Anda miliki tak akan beralih ke tempat lain.
Usaha konter jual pulsa memang terlihat sepele dan hanya mendatangkan keuntungan yang sedikit. Namun, jika benar-benar ditekuni maka hasilnya akan membuat geleng-geleng kepala.
5. Bisnis Makanan Ringan
Menjual makanan ringan adalah sebuah ide bisnis dengan modal yang terbilang kecil. Meskipun kelihatan biasa-biasa saja, bisnis ini mempunyai kelebihan yang menonjol yaitu perputaran uang yang relatif cepat.
Makanan ringan banyak digemari oleh setiap orang. Dari semua kalangan rata-rata menyukai makanan ringan atau camilan. Anda bisa menjualnya di lingkungan sekitar rumah Anda.
Contoh bisnis makanan ringan: Kerupuk ikan, keripik pisang, keripik melinjo, keripik singkong, kacang telur, makaroni dan yang lain-lain. Anda bisa membuatnya sendiri ataupun mencari suplier dari produsen pembuat makanan ringan. Peluang usaha rumahan satu ini memang selalu jadi daya tarik bagi warga sekitar.
6. Membuat Usaha Katering Rumahan
Seringkali kita menemukan orang-orang disekitar kita memesan katering untuk memenuhi kebutuhan konsumsi mereka dalam suatu acara yang diselenggarakan. Namun kita tidak pernah terlintas untuk mencoba keberuntungan di bidang tersebut.
Bisnis katering adalah sebuah bisnis potensial yang cukup menguntungkan. Bayangkan saja, orang yang pesan katering biasanya dalam jumlah yang besar. Dalam sekali pesanan pengusaha katering sudah bisa merasakan profit yang mereka peroleh.
Jika Anda adalah salah satu peminat usaha katering, maka Anda perlu lebih gencar mempromosikan produk. Intinya sama seperti usaha pada umunya, semakin banyak orang yang mengenal usaha Anda maka semakin besar pula peluang yang didapat.
7. Membuat Jasa Jahit Baju
Anda mempunyai keahlian dalam bidang jahit-manjahit? Jika iya, Anda tidak perlu ragu untuk membuka jasa jahit pakaian. Ini juga termasuk kedalam kategori usaha jangka panjang.
Peluang usaha rumahan yang satu ini juga masih memiliki prospek yang cerah dan menguntungkan untuk ditekuni. Sebab masih banyak orang yang membutuhkan jasa jahit pakaian. Mulai dari mengecilkan pakaian, memotong kain, sampai dengan membuat baju siap pakai.
Pada saat ini memang sudah banyak sekali para produsen pakaian jadi, akan tetapi jasa jahit pakaian masih banyak dibutuhkan oleh banyak orang. Mengapa demikian? Membeli baju jadi seringkali mendapatkan kasus “kebesaran”, dan penjahitlah yang datang dengan membawa suatu solusi yang efektif.
Selamat mencoba!