√ Doa Sebelum Wudhu & Doa Setelah Wudhu (Terlengkap)

Doa Setelah Wudhu – Setiap umat Islam yang hendak melakukan solat harus bersuci terlebih dahulu yaitu dengan berwudhu. Wudhu ini berfungsi untuk mneghilangkan hadts kecil. Berwudhu untuk merupakan salah satu syarat dari syahnya solat supaya diterima oleh Allah SWT.

Perintah untuk mengerjakan wudhu terdapat pada Surat Al-Maidah ayat 6 yang berbunyi:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ

Artinya:

“Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan solat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan usaplah kepalamu dan (basuh) kedua kakikum sampai ke kedua mata kaki.”

Maka dari itu, bersuci merupakan hal yang harus dilakukan bagi orang yang hendak melakukan solat. Bersuci itu diwajibkan, karena Allah Maha Suci dan mencintai segala sesuatu yang suci dan bersih. Sebagai seorang hamba yang baik sudah pasti harus mempelajari cara bersuci yang benar.

Setelah memahami cara bersuci, maka Anda juga perlu untuk mempelajari adab setelah berwudhu. Berwudhu tidak harus selalu dilakukan pada saat akan menjalankan solat. Anda juga dapat berwudhu, meskipun tidak berencana akan mengerjakan suatu solat.Anda akan dapat membaca doa tersebut dan juga artinya di bawah ini.

Content

Doa Sebelum dan Setelah Wudhu

doa setelah wudhu
rumahkreasi.id

Sebelum kita berwudhu, alangkah lebih baiknya jika kita membaca basmalah terlebih dahulu. Setelah selesai membaca basmalah maka akan menjadi lebih baik lagi jika membaca doa berikut :

Doa Sebelum Wudhu

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ جَعَلَ هذَاالْمَآءَ طَهُوْرًا رَبِّ اِنِّىْ اَعُوْذُبِكَ مِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِيْنِ وَاَعُوْذُبِكَ رَبِّ اَنْ يَحْضُرُوْنِ

Artinya : Segala puji bagi Allah yang menjadikan air ini suci dan menyucikan. Ya Allah, aku mohon berilndung kepada Mu dari godaan syaiton dan aku mohon perlindungan-Mu dari godaan syaiton yang akan datang.

Setelah berwudhu, Anda perlu untuk membaca doa setelah berwudhu. Doa ini dapat Anda lihat sebagai berikut.

Doa Setelah Wudhu
اَشْهَدُ اَنْ لاَّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ، وَجْعَلْنِيْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ
Artinya: “Aku bersaksi, tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan akau mengaku bahwa Nabi Muhammad itu adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci dan jadikanlah aku dari golongan hamba-hamba Mu yang shaleh.”

Artikel Terkait : Bacaan Doa Qunut

Keutamaan Membaca Doa Setelah Berwudhu

doa setelah wudhu
youtube.com

Membaca doa seusai melaksanakan wudhu merupakan salah satu adab dari berwudhu. Para ulama sangat merekomendasikan setiap umat Islam untuk melakukan hal tersebut. Dengan selalu memanjatkan doa setelah berwudhu, Anda akan mendapatkan banyak sekali keunggulan. Manfaat tersebut dapat disimak sebagai berikut.

1. Mendekatkan Diri Kepada Allah

Umat Islam harus senantiasa berdoa kepada Allah SWT. Walaupun memang benar saat ini, Anda akan disibukkan oleh berbagai urusan kantor maupun keluarga. Namun, ketika akan solat, hendaklah kosongkan semua pikiran dan juga berfokus untuk solat. Salah satu doa yang harus dipanjatkan untuk dapat mendekatkan diri kepada Allah yaitu doa setelah berwudhu.

2. Mengingatkan Diri untuk Selalu Taat Pada Allah

Manusia memang tidak pernah luput dari perbuatan dosa. Bahkan, sulit sekali untuk mencegah terjadinya perbuatan dosa, meskipun satu hari saja. Dengan selalu berdoa, maka Anda akan diingatkan untuk menghindari berbagai tindakan keji dan dosa.

Anda akan semakin sering mengingat bahwa seorang khalifah diturunkan ke bumi untuk berbuat kebaikan. Seluruh perbuatan baik yang dilakukan dengan ikhlas akan dihitung sebagai pahala di sisi Allah. Melafazkan doa setelah wudhu dapat menjadi salah satu cara untuk selalu mengingatkan diri kepada Allah.

3. Selalu Diberikan Hidayah

Manusia sebagai makhluk ciptaan-Nya memang diberikan kemampuan lebih yang mana dapat berpikir dan juga membuat suatu teknologi. Namun, manusia juga mengemban tugas khusus untuk membuat dunia menjadi lebih baik dan juga mensejahterakan manusia lain.

Hanya saja dalam faktanya, manusia justru seringkali berbuat kerusakan dan juga melakukan dosa-dosa yang sudah jelas dilarang oleh-Nya. Memang benar manusia dijelaskan hanya untuk melakukan dua hal yaitu mentaati perintah-Nya dan juga menjauhi larangan-Nya.

Tidak ada manusia yang tidak pernah berbuat salah maupun dosa. Mulai dari marah, suudzan, menggunjingkan orang lain, memfitnah, dan tindakan jelek lainnya. Hanya saja Allah SWT tetap memberikan manusia kesempatan untuk kembali kepada perbuatan baik dengan hidayah-Nya.

Sebagai umat Islam yang baik, tentu saja harus selalu memohon agar selalu diberikan petunjuk dan juga hidayah-Nya. Selama seseorang masih hidup, maka ia akan selalu berpotensi untuk mendapatkan rahmat-Nya. Jadi setiap umat Islam harus selalu berdoa.

4. Mohon Diberikan Kesempatan untuk Selalu Bertaubat

Pintu ampunan Allah sangat luas. Tidak peduli seberapa besar dan banyak dosa yang diperbuat, seseorang tersebut tetap memiliki kesempatan untuk menjadi baik dan menapaki jalan lurus sesuai dengan perintah-Nya. doa sebelum wudhu

Dengan melafazkan doa setelah wudhu dan memahami artinya, diharapkan umat Islam tersebut mampu lebih sering mengingatkan diri sendiri dan juga banyak bertaubat. Tindakan taubat yang dimaksudkan yaitu tindakan yang mana tidak akan lagi mengulangi kesalahan yang sama.

Taubat nasuhah yang benar-benar didasarkan atas niat Allah dan dilakukan secara ikhlas akan diterima. Umat Islam harus selalu menghilangkan sifat riya’ yang ada di dalam hati, karena ibadah yang riya’ justru akan menambah dosa.

Artikel Terkait : Bacaan Doa Sholat Dhuha

Hal-Hal yang Dapat Membatalkan Wudhu

Setelah Anda berwudhu sudah pasti Anda harus menghindari segala sesuatu yang dapat membatalkan wudhu. Bila wudhu seseorang tersebut batal, maka solatnya tidak akan syah bila tidak melakukan wudhu lagi. Hal-hal yang dapat membatalkan wudhu antara lain :

1. Keluarnya sesuatu dari salah satu kemaluan maupun anus Keluarnya sesuatu dari salah satu kemaluan maupun anus, termasuk ke dalam salah satu hal yang dpaat menyebabkan batal wudhu seseorang. Contoh dari sesuatu yang dimaksud yaitu kencing, kentut, dan BAB.

2. Terkena najis Wudhu juga dapat menjadi batal bila orang yang telah melakukan wudhu terkena najis. Najis yang dimaksud yaitu najis ringan. Sedangakn najis yang bersifat sedang maupun besar cara membersihkannya berbeda.

3. Bersentuhan kulit dengan lawan jenis Setelah selesai melakukan wudhu, Anda tidak boleh diijinkan untuk bersentuhan dengan kulit dari lawan jenis. Bila tidak sengaja tersentuh, maka tetap saja batal dan harus wudhu lagi.

4. Hilang akal Hilang akal juga dapat menyebabkan batalnya wudhu. Hilang akal tidak hanya selalu seseorang yang menjadi gila. Hilang akal yang dimaksud juga tidur. Jadi bagi orang yang sudah tidur, dianjurkan untuk berwudhu kembali.

Artikel Terkait : Bacaan Doa Setelah Adzan

Membiasakan Diri Membaca Doa Setelah Wudhu dan Adab Dalam Membacanya

doa setelah wudhu
youtube.com

Umat Islam dianjurkan untuk selalu berdoa. Doa tersebut harus diucapkan dengan lisan. Hanya saja memang dalam pelafazannya, Anda bisa melakukan dengan suara yang lembut alias tidak keras, supaya tidak mengganggu orang lain yang berada di sekitar Anda.

Selain itu, sebisa mungkin Anda melakukannya dengan menghadap kiblat. Jadi itulah berbagai macam adab yang berkaitan dengan setelah berwudhu. Mulai dari sekarang seluruh umat Islam bisa mulai untuk selalu membaca doa setelah wudhu setiap kali selesai berwudhu. Perbuatan baik dilakukan tidak pernah mengenal kata terlambat, sehingga seluruh umat Islam berpotensi untuk menjadi hamba yang lebih baik. doa sebelum wudhu

Umat Islam hendaknya melaksakan doa setelah berwudhu. Tentu saja doa tersebut dilaksanakan setelah keluar dari kamar mandi. Hal itu disebabkan oleh tidak boleh atau haram menyebutkan nama Allah di kamar mandi.

Anda juga tidak perlu menunggu beberapa menit baru melaksanakan doa. Jadi setelah keluar dari kamar mandi Anda bisa langsung melaksanakan doa seusai berwudhu.

Semoga bermanfaat ya gaess.

Hasil Pencarian : 

Doa sebelum wudhu, doa setelah wudhu yang shohih, doa sesudah wudhu lengkap, gambar doa setelah wudhu, doa sesudah wudhu yang benar, doa sebelum wudhu sholat doa sesudah wudhu pendek.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *