Makanan Khas Malang – Malang merupakan kota terbesar kedua di Jawa Timur yang berada 90 KM di sebelah selatan Surabaya. Jika dilihat dai segi geografis dan perkembangan kotanya, Malang memiliki kemiripan dengan Kota Bandung.
Hawa sejuk Kota Malang selalu mengundang keinginan setiap orang dari berbagai sudut daerah untuk memanjakan diri di tempat ini saat liburan telah tiba. Berbicara tentang pesona Kota Malang, jangan sampai kita melupakan kenikmatan makanan khas Malang yang ada di tempat tersebut.
Selain sebagai kota wisata, Malang juga terkenal sebagai kota kuliner. Malang sendiri tidak hanya memiliki makanan khas yang berbau tradisional, kuliner modernnya juga banyak loh ternyata!
Jika sudah berada di Malang jangan sesekali ragu untuk mencicipi semua makanan khas Malang yang tersedia di sana. Selain memiliki harga yang terjangkau, citra rasanya pun tidak akan membuat kamu kecewa.
Hampir semua jenis makanan khas Malang selalu memiliki keunikan yang berbeda, dijamin semuanya lezat!
Content
Makanan Khas Malang yang Wajib Dicoba!
1. Rawon
Makanan khas Malang yang satu ini tentunya sudah tak asing lagi di telinga kita. Makanan khas Malang yang bernama rawon ini bisa dengan mudah kita temui dimana saja, terlebih di Jakarta.
Sup daging sapi yang yang disajikan dengan kuah yang berwarna hitam dan telur asin ini memiliki citra rasa yang sangat lezat. Kuahnya saja sudah bisa membuat kamu jatuh hati dengan rasa khas yang terkandung pada makanan khas ini.
“Baca betapa bahayanya mengkonsumsi makanan berjamur di moldcleanser.com”
2. Bakso Bakar
Makanan khas Malang selanjutnya adalah bakso bakar. Makanan ini di kategorikan ke dalam makanan paling tragis di dunia.
Sudah ditusuk, dibakar pula! Hehehe
Mungkin bagi sebagian besar orang sudah tidak asing lagi dengan makanan yang satu ini, karena banyak dijual di setiap sudut kota. Namun bakso bakar khas Malang sangat berbeda, makanan khas yang satu ini banyak diminati oleh banyak orang loh. Rasanya yang lezat mampu memikat orang untuk mencari-cari makanan yang satu ini.
Biasanya makanan khas Malang yang satu ini banyak dijual di alun-alun Kota Malang dan alun-alun Kota Batu.
Bakso bakar khas ini disajikan dengan dilumuri kecap dan saus yang pekat serta bumbu-bumbu yang memiliki aroma harum yang begitu menggoda.
3. Orem-Orem
Orem-orem adalah salah satu makanan khas Malang yang unik, dilihat dari namanya saja kita sudah dibuat heran bukan? Makanan ini terdiri dari irisan ketupat yang dipotong kecil, tempe oreg basah, serta telur asin yang telah dibelah menjadi dua.
Untuk rasanya makanan khas Malang ini tidak usah dipertanyakan lagi, rasanya yang lezat mampu memikat lidah kamu menjadi ketagihan dengan makanan ini.
Jika dilihat sepintas makanan ini mirip seperti opor atau sayur lodeh. Makanan khas ini disajikan dengan kuah kaldu ayam yang sangat kental.
4. Bakso Malang
Wah, bakso yang satu ini tentunya juga sudah tidak asing lagi. Hampir di setiap sudut Kota Jakarta bisa kamu jumpai makanan khas Malang yang satu ini.
Bakso Malang menjadi salah satu ikon kuliner Kota Malang yang telah membludak jumlah penjualnya hingga ke berbagai kota dan daerah di Indonesia. Mulai dari warung bahkan sampai restoran sudah ada yang menjadikan bakso Malang ini menjadi menu utama.
Dalam satu mangkuk bakso Malang terdapat beragam isi. Selain bakso, ada juga tahu putih, tahu goreng, pangsit isi, mie, bihun, dan siomay. Racikan bumbu yang pas membuat kelezatan pada kuah bakso sehingga mampu membangkitkan selera makan.
Salah satu tempat yang sudah terkenal dengan bakso malang ini adalah “Bakso Kota Cak Man” yang terletak di Jl. Letjend S. Parman No.56A, Purwantoro, Blimbing, Kota Malang. Ini merupakan salah satu tempat makan atau hanya sekedar tempat nongkrong di Malang yang recomended.
5. Tahu Campur
Pasti makanan khas Malang kali ini terdengar sedikit asing di telinga dan juga lidah kamu. Tahu campur adalah makanan khas Malang yang tidak boleh kamu tinggalkan saat berlibur di Kota ini.
Pada umumnya makanan ini disajikan dengan beberapa tambahan bahan seperti sop daging sapi, perkedel, singkong, tauge segar, mie kuning, selada air dan yang tak boleh ketinggalan yaitu tahu yang telah diiris.
Untuk tampilannya sendiri memang tidak terlalu asing bahkan mirip seperti mie yang biasanya banyak dijual di pinggir jalanan. Citra rasanya lah yang membuat perbedaan yang sangat signifikan.
Bagaimana, sudah siap mencicipi?
6. Angsle Malang
Kalau sebelumnya tadi kita sudah membahas makanan yang gurih dan renyah, sekarang saatnya untuk mengupas makanan khas Malang yang berbau manis-manis.
Angsle Malang. Iya, salah satu makanan khas ini merupakan jenis makanan yang memiliki citra rasa yang cenderung manis. Sekilas tampilannya mirip seperti sekoceng karena di dalamnya terdapat irisan roti, kacang tanah, yang disangrai dan juga kacang hijau.
Yang membedakan adalah angsle ini masih ada bahan tambahannya yaitu petulo atau juga disebut dengan putu mayang, ketan putih kukus, dan bubur mutiara. Makanan ini cenderung lebih cocok dihidangkan sebagai makanan penutup.
7. Sego Goreng Mawut
Namanya memang cukup unik plus sedikit aneh, tapi siapa sangka kalau sego goreng mawut ini memiliki citra rasa yang sungguh lezat dan nikmat.
Jika kamu telah berada di Malang dan hendak berlibur ke lokasi pantai di Malang Selatan, maka dengan menjadikan sego goreng mawut ini sebagai menu sarapan adalah tindakan yang sangat tepat. Karena makanan khas Malang ini sangat lezat untuk di jadikan menu makan pagi. Mungkin buat kamu para pecinta nasi goreng, tentunya sudah pernah mencicipi makanan yang satu ini.
Mengapa nasi goreng ini disebut Sego Goreng Mawut?
Karena makanan yang berasal dari nasi goreng dan mie goreng ini dipadukan menjadi satu dengan citra rasa yang luar biasa. Sama seperti nasi goreng pada umumnya, nasi goreng ini disajikan dengan sayur dan juga acar di atasnya. Hemm, jadi laper nih!
8. Mendol
Mendol merupakan salah satu varian tempe yang populer di Malang. Tempe mendol atau juga sering disebut tempe penyet adalah makanan tradisional khas Malang berbahan dasar tempe yang diolah dengan aneka bumbu sehingga menghasilkan panganan dengan tekstur dan rasa yang gurih.
Pada umumnya mendol diolah untuk menjadi lauk pendamping pecel dan rawon, tetapi beberapa orang juga menyantap dengan tanpa disertai menu pendukung yang lain.
Mendol ini dibuat dari tempe yang warnanya sudah agak sedikit kehitaman dalam artian sudah agak basi. Meskipun demikian, jangan anggap makanan ini tidak menyehatkan bagi tubuh. Makanan khas ini layak dan sehat untuk dikonsumsi.
9. Cwie Mie Malang
Cwie mie merupakan kuliner asal Tionghoa yang sudah tersebar luas di sekitaran Malang. Pada saat ini nama cwie mie sudah berganti nama menjadi pangsit mie. Di Malang sendiri sudah banyak depot yang sudah menyajikan pangsit mie ini seperti Depot Sawahan, Depot Lima Satu, Pangsit Mie Bromo Pojok, Depot Gang Jangkring, Depot Gajah Mada, Serta Pangsit Mie Dempo.
Sebagian besar depot-depot ini menyajikan mie yang dibuat sendiri dengan metode tradisional hingga modern.
Cwie mie Malang cenderung memiliki ukuran yang kecil. Makanan ini disajikan bersama ayam yang sudah dicacah, kuah dan taburan bawang. Meskipun dari segi penampilan terlihat sederhana, namun makanan khas ini memiliki rasa yang membuat ketagihan.
Itulah daftar makanan khas Malang yang harus kamu cicipi saat berada di Kota Apel ini.
Hasil pencarian :
Makanan khas malang tempo dulu, makanan khas malang batu, makanan khas malang yang enak, kuliner malang kekinian, kuliner makanan kota malang jawa timur, kuliner malang 2018, makanan khas malang buat oleh oleh, makanan khas kabupaten malang.